PENGERTIAN PENDIDIKAN ISLAM

•Menurut Arif Rohman dalam kamus besar Bahasa Indonesia, pendidikan diartikan sebagai proses perubahan sikap dan tingkah laku seseorang atau kelompok dalam mendewasakan manusia dengan proses pengajaran dan pelatihan.

•Menurut undang-undang republik Indonesia nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional menyebutkan "pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan terutama yang dibutuhkan bagi dirinya, masyarakat, dan bangsa. 

•kata "Islam" dalam "Pendidikan Islam"menunjukkan warna pendidikan tertentu, yaitu pendidikan yang berwarna Islam. Pendidikan yang islami yaitu pendidikan yang berdasarkan sumber ajaran Islam. Pendidikan dalam wacana keislaman lebih populer dengan istilah tarbiyah,ta'lim,ta'dih,riyadhah,Irsyad,dan tadris,sedangkan dalam Kamus bahasa Inggris yaitu Oxford leaner's pocket dicficnory, kata pendidikan diartikan sebagai pelatihan dan pembelajaran (Education,training and insfrocfion)


SUMBER PENDIDIKAN ISLAM

1. Al-Qur'an 

 Al-Qur'an dijadikan sebagai sumber pendidikan Islam yang pertama dan utama karena ia memiliki nilai mutlak yang diturunkan dari Tuhan, Allah SWT. menciptakan manusia dan Dia pula yang mendidik manusia, yang mana pendidikan itu telah termaktub dalam al-Qur'an. Tidak satu pun persoalan, termasuk persoalan pendidikan yang luput dari jangkauan-Nya.(Abdul Mujib dan Yusuf Mudzakkir ilmu pendidikan Islam,Jakarta : kencana prenata Media 2010,h.31-32)

2.AS-SUNAH

•Menurut bahasa as-Sunnah berarti tradisi yang biasa dilakukan atau jalan yang dilalui baik yang terpuji maupun tercela. Sedangkan menurut istilah as-Sunnah adalah segala sesuatu yang disandarkan kepada Nabi Muhammad SAW baik berupa perkataan, perbuatan maupun taqrirnya,termasuk sifat-sifat keadaan, dan cita-cita Nabi SAW yang belum tercapai (Hammiyah).

•As-Sunnah merupakan bagian integral dari risalah Islam dan merupakan cara hidup ideal bagi setiap muslim,melalui sunnah kaum muslimin mengetahui dan mempelalari penjabaran aspek spiritual dari keyakinannya.


PRINSIP-PRINSIP PENDIDIKAN ISLAM

1.Prinsip universal

2. Prinsip Keseimbangan dan kesederhanaan

3. Prinsip kejelasan

4. Prinsip tak bertentangan

5. Prinsip realisme dan dapat dilaksanakan 

4. Prinsip perubahan yang diinginkan

7. Prinsip meniaga perbedaan-perbedaan individu.

4. Prinsip dinamis dalam menerima perubahan dan perkembangan


TUJUAN PENDIDIKAN ISLAM

•Pertama Ibnu Khaldun berpendapat bahwa pendidikan Islam berorientasi ukhrawi dan duniawi, pendidikan harus membentuk manusia seorang hamba yang taat kepada Allah dan membentuk manusia yang mampu menghadapi segala bentuk persoalan kehidupan dunia. 

•Kedua Imam Al-Ghazali merumuskan tujuan pendidikan Islam ke dalam dua segi, yaitu membentuk insan Purna, yang bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah dan menuju kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat.

•Menurut Imam Al-Ghazali, tujuan Islam adalah kesempurnaan manusia di dunia dan akhirat. Manusia dapat mencapai kesempurnaan melalui ilmu untuk kebahagiaan di dunia dan sebagai jalan untuk mendekatkan diri kepada Allah.

•jadi tujuan pendidikan Islam mencakup dua aspek utama, yakni mewujudkan kebahagiaan hidup di dunia dan kebahagiaan hidup di akhirat. Hal ini menggambarkan bahwa pendidikan Islam merupakan pendidikan yang bersifat komplet.


PENDEKATAN PENDIDIKAN ISLAM DALAM STUDI ISLAM

1.Pendekatan pengamalan

2. Pendekatan pengalaman

3. Pendekatan rasional 

4. Pendekatan emosional 

5. Pendekatan pembiasaan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel